unira.ac.id (Sabtu, 2 Juni 2018), Dalam rangka mempersiapkan mudik lebaran dan bentuk apresiasi bagi masyarakat, Ertiga Mania Korwil Madura hari ini menggelar ERMADU Goes To Campus di Universitas Madura. Acara ini diikuti oleh puluhan kedaraan roda empat dan terbuka untuk semua jenis dan merk mobil serta berbahan bakar bensin.
Berdasarkan informasi dari panitia, Bapak Dedi Asmaroni, acara ini digelar khusus hari ini di lapangan rektorat Universitas Madura. Adapun kemasan acara ini adalah berupa tiga bentuk kegiatan, yakni general check up (23 item), pembersihan injector, dan konsultasi soal mesin dan kendaraan. Adapun untuk peserta cukup dengan membayar Rp. 100.000,00 untuk semua kegiatan tersebut.